Jumat, 12 April 2013

April 2013, News

Halo, posting bulan April nih. Agak bingung juga mesti sering-sering update via FP Facebook atau lewat Blog ini. Bagusnya sih lewat dua-duanya, :D

Tapi repot juga kalau sama-sama update di dua tempat yang berbeda dengan isi yang sama. Yaudah  disepakati updatenya bergantian. Maka dari itu terus update via blog ini dan FP Facebook kita di Detektif Kindaichi Indonesia. Di Like juga ya :D

Ciaoooooo ...


Senin, 01 April 2013

Anime Kindaichi Full

Halo, awal bulan yang baik, saya mau bagi-bagi tautan bagus tentang anime Kindaichi Case Files ^_^. Baru nemu minggu lalu episode 1 sampai 54 anime Kindaichi sub english. Thans to 4yin01 yang telah menyarankan situs animefave.net, ini dia linknya :


**Anime Kindaichi Episode 1-54 Sub English**


Satu lagi nih, full anime Kindaichi (RAW Version). Mulai dari TV Series (148 episode), Movie (2 movie), dan beberapa episode spesial lainnya. Saya temukan di YouTube dari akun fans Kindaichi asal Hong Kong, ini dia linknya :

**Anime Kindaichi Full RAW on YouTube**


Ayolah kalau ada yang bisa translate & ngesub anime, tolong dong subtitle'in anime legendaris ini, gak kalah kok sama Conan. :)) Thanks!

Rabu, 27 Maret 2013

Detektif Kindaichi 2013

Kembali lagi setelah sebulan lebih gak posting, hehe. Cuma sedikit merenung, meskipun manga dan dorama (anime juga) Kindaichi tetep jalan terus hingga sekarang tetapi bagi saya pribadi serial ini telah tamat 12 tahun yang lalu. :'(

Kindaichi terbaik tetap yang anime 148 episode, File Series & Case Series, serta Akechi & Short File Series. Selain itu? Tidak ada apa-apanya. Itu menurut saya pribadi lho. Mungkin menurut orang lain berbeda.

Koleksi anime Kindaichi saya mentok di episode 64. Sampai sekarang masih berharap ada anime sub english episode 65-tamat. Di Mediafire sih ada 148 episode full anime Kindaichi, tapi itu yang versi RAW. Semoga saja Kaze no Koe Fansub terus nge-sub anime Kindaichi. Oiya, plus movie anime Kindaichi yang kedua. Hehe.

Sekian dulu aja kali ya, lain waktu posting lagi dengan berita atau apapun yang lebih berbobot, hehe. Maklum sekarang lagi sibuk belajar. Holaaa...


Minggu, 10 Februari 2013

Profil Pembunuh

Rasanya penting juga untuk membuat posting yang menjelaskan tentang profil pembunuh dalam kasus-kasus Kindaichi. Check it out!

1. Kasus 7 Misteri SMU Fudo.

Pelaku kasus ini adalah seorang guru fisika dan ia adalah pembina klub misteri SMU Fudo. Ia seperti guru-guru pada umumnya. Namun pada saat klub misteri berkumpul untuk mendiskusikan kasus Chihiro Aoyama yang meninggal saat menyelidiki kasus misteri gedung SMU Fudo, sang guru agak gemetaran dan ketakutan.

Wajar, karena ia adalah salah satu pegawai pabrik obat yang selamat dari kegagalan uji coba obat 30 tahun sebelumnya. Ia bertanggung jawab agar 6 korban tewas dalam uji coba obat tersebut tidak ditemukan (ke-6 mayat dikubur di dalam gedung SMU Fudo). Bagaimana rasanya 30 tahun hidup dalam ketakutan untuk menjaga agar kejahatan kelompoknya tidak terbongkar??? Mengerikan.


2. Kasus Legenda Danau Hiren.

Eiji Tono adalah tipikal siswa SMU yang aktif di sekolah. Ia adalah ketua kelas dan anak orang kaya. Namun siapa sangka ia adalah pembunuh yang menghujam wajah korbannya dengan kapak layaknya Jason Voorhes. Ia melakukan itu dalam rangka membalas dendam atas kematian kekasihnya.


3. Kasus Kastil Boneka Lilin.

Si pelaku adalah wanita berumur sekitar 50 tahun yang membalaskan dendam atas pengkhianatan kelompoknya sehingga menyebabkan ia dan kekasihnya celaka. Ia berhasil selamat tetapi naas kekasihnya meninggal. Dari luar ia tidak tampak seperti seorang pembunuh yang kejam, namun siapa sangka??


4. Kasus Padang Lavender

Suzuka Gonzou adalah seorang siswi SMU Fudo dengan penampilan yang agak kuno. Rambut dikepang dua dan kacamata tebal. Namun ia berubah menjadi pembunuh saat mengetahui kebenaran dibalik hilangnya ayah kandungnya yang kemudian meninggal. Sakura bertemu lagi dengan Kindaichi dalam keadaan paras yang cantik, namun siapa sangka dibalik kecantikannya tersebut ia adalah pembunuh berantai??


5. Kasus Pulau Harta Karun

Kasus ini agak unik karena pelaku yang masih SMU melakukan pembunuhan yang sangat terencana. Ia menyamar menjadi perempuan yang anggun dan sukses mengelabui Kindaichi. Hehe. Siapa yang menyangka dibalik usianya yang masih muda dan berpenampilan seperti remaja putri, ia adalah seorang remaja putra yang penuh dengan dendam atas kematian ayahnya.


6. Kasus Samurai Tanpa Kepala//Rumah Trik Hida

Pelaku kasus ini adalah seorang ibu-ibu yang melakukan aksinya dibantu oleh seorang laki-laki. Dibalik parasnya yang masih cantik dan sifatnya yang lembut, ia adalah seorang otak pembunuhan yang kejam. Ia sendiri tidak menggunakan tangannya untuk membunuh karena yang membunuh adalah partnernya itu. Dalam kasus ini ia hanya merencanakan skenario untuk pembunuhan satu orang saja.

Motif dalam pembunuhan ini adalah demi memastikan harta warisan jatuh ketangan anak kandungnya dan karena dendam masa lalu terhadap seorang wanita.

7. Kasus Kindaichi Si Pembunuh???

Kasus ini berhasil membuat polisi menyangka Kindaichi adalah pelaku sebenarnya. Sebenarnya si pelaku tidak berniat untuk membuat Kindaichi sebagai kambing hitamnya. Namun Kindaichi masuk di saat yang tidak tepat. Si pelaku berhasil lolos dari kecurigaan polisi karena ia berperan sebagai teman Kindaichi.

Saya tidak terlalu membenci pelaku kasus ini karena ia melakukan semuanya karena anak kandung satu-satunya.


Well, kalau mau tau lebih jelas dan seru, tonton animenya! Hehe.
Sekian dan berlanjut, kalau ada yang mau request atau tanya-tanya, komen di bawah ya. Thanks/

Rabu, 06 Februari 2013

Kindaichi Movies :: Opera House, The New Murder

Hari ini (7/2/2013) masih searching tentang Kindaichi di Google, nyasar ke satu forum dan ada seorang yang tanya "Komik Kindaichi Phantom Opera di edisi New Series itu kasus ketiga, sementara yang di File Series itu kasus pertama, nah yang kasus yang kedua itu dimana ya??". Jawabannya adalah, kasus Opera House Murder Case itu ada di edisi Novel Kindaichi karya Seimaru Amagi dengan judul resmi Opera House, The New Murder. Novel Kindaichi tidak diterbitkan di Indonesia. :'(

Tapi tenang, meskipun gak ada di Indonesia, kita masih bisa mengikutinya lewat versi animenya. Yap, Opera House Murder Case kasus kedua (versi Novel) itu diadaptasi menjadi anime film Kindaichi. Film ini dirilis pada 14 Desember 1996.

Meskipun ini statusnya adalah kasus kedua (dari rangkaian 3 kasus Opera House), namun tayang lebih dulu dari kasus pertamanya. Kasus kedua (anime film) rilis tahun 1996, sementara kasus pertama (anime TV series) rilis tahun 1997. Eh, kalau kasus ketiganya juga dibikin versi animenya yang ditayangkan pada 2007 (episode spesial setelah 6 tahun anime Kindaichi vakum).

Kalian bisa menonton film anime Kindaichi :: Opera House Murder Case (kasus kedua) di Veoh.com. Ini dia linknya :: Kindaichi Movies 01 :: Opera House, The New Murder. Durasi film 94 menit, English Subbed by Studio Tomo. Yang dubbing Kindaichi disini adalah Kappei Yamaguchi (yang dubbing Shinichi Kudo & Kaitou Kid). Menarik!

Screenshoot


Dari screenshoot diatas menunjukkan bahwa anime movie ini adalah kasus kedua dan terjadi di musim panas. Sementara kasus pertama terjadi di musim semi.

Minggu, 03 Februari 2013

Fakta Menarik - Sejarah Tempat Yang Dijadikan "Panggung Pembunuhan"

Wow, ternyata pembunuhan dalam serial Detektif Kindaichi sangat terkonsep. Entah mengapa, mau membunuh saja harus terkonsep segitu matengnya. Hehe. Check this one out, sejarah tempat yang dijadikan sebagai "panggung" pembunuhan.

** Opera House

Adalah sebuah tempat pementasan opera yang terletak di sebuah pulau terpencil. Rumah opera ini adalah salah satu bagian dari kompleks Hotel Opera. Kasus pembunuhan di tempat ini berdasarkan pementasan teater dari novel The Phantom of the Opera.

Hotel Opera

** Lake Hiren (Danau Hiren)

Danau Hiren adalah sebuah danau yang terletak di Nagano Prefecture, Jepang. Danau ini mempunyai kisah tragis tentang percintaan sepasang kekasih yang bunuh diri di danau tersebut karena cinta yang tidak direstui. Ternyata cinta mereka tidak bisa bersatu karena mereka adalah saudara kandung. Air danau Hiren bisa berubah menjadi warna merah darah pada saat-saat tertentu.

Pembunuhan dalam kasus ini mengambil lokasi di Lake Hiren Resort yang berada tepat disamping danau Hiren.


**Kuchinasi Village (Desa Kuchinasi)

Desa ini terletak di Gifu Prefecture, Jepang. Desa ini mempunyai legenda sebagai desa yang terkutuk oleh Panglima Hiiragi Kaneharu (Si Samurai Tanpa Kepala) yang ceritanya bisa dibaca disini. Nama desa ini. "Kuchinasi" berasal dari kata "Kubhinasi" (Tanpa Kepala) sebagai penghormatan kepada Kaneharu agar terhindar dari kutukan. Di desa ini, pembunuhan identik dengan cara dipenggal kepalanya.

Desa Kuchinasi
 **Hakabajima

Hakabajima berarti Graveyard Island atau Pulau Kuburan yang ada setelah perang dunia 2. Hakabajima adalah tempat dimana prajurit Jepang bersembunyi saat perang dunia 2. Suatu hari pasukan sekutu menyerang habis-habisan pulau tersebut. Hakabajima terbakar dan prajurit Jepang terbunuh. Orang-orang kemudian menyebut pulau itu dengan Pulau Kuburan (Hakabajima).

Setelah itu sering terjadi kejadian aneh. Suatu ketika seorang nelayan berlayar disekitar pulau itu dan melihat sosok Ghost Soldiers (Hantu Prajurit), setelah itu ia mengalami nasib buruk. Karena kejadian tersebut orang-orang yang tinggal dekat dengan pulau itu meyakini kejadian buruk akan menimpa mereka jika melihat Hantu Prajurit di Hakabajima.


Hakabajima (Pulau Kuburan Tentara Jepang)
**SMU Fudo

SMU Fudo adalah sekolah Kindaichi dan Miyuki. Di sekolah ini terdapat legenda masyarakat (fiktif) yang dibuat khusus untuk serial Kasus Pembunuhan 7 Misteri SMU Fudo.

Legenda tersebut mengambil tempat gedung lama SMU Fudo yang merupakan gedung bekas pabrik obat-obatan. Pabrik itu bangkrut dan menghibahkan gedungnya untuk SMU Fudo. Diduga pabrik obat-obatan itu bangkrut karena gagal dalam ujicoba obat yang menewaskan beberapa orang.

Setiap ruangan mempunyai misteri sendiri. Misal misteri tangan terputus di ruang percetakan. Untuk lebih lengkapnya, baca artikel tentang "The Seven Mysteries of Fudo High" disini (via Wikipedia).

Gedung Lama SMU Fudo
Mau tau fakta-fakta menarik tentang sejarah tempat pembunuhan??? Nantikan posting-posting selanjutnya dalam label "Fakta Menarik". Enjoy!

Fakta Menarik - Cara Pembunuhan di Detektif Kindaichi

Ternyata setiap kasus mempunyai cara pembunuhan sendiri-sendiri sesuai dengan tokoh pembunuh beserta sejarahnya. Apa sajakah itu???

1. Kasus Sekolah Gantung Leher. Dari judulnya sudah jelas bahwa korban-korbannya dibunuh dengan cara digantung. Mengapa identik dengan gantung leher adalah dahulu kala gedung sekolah tersebut merupakan tempat puluhan tentara Jepang melakukan gantung diri. Mereka memilih bunuh diri daripada dieksekusi mati sebagai penjahat perang. Setelah peristiwa tersebut, penghuni baru gedung itu sering ditemukan tewas gantung diri.

2. Kasus Samurai Tanpa Kepala. Korban dibunuh dengan dipenggal kepalanya. Legenda ini dimulai ketika seorang panglima perang Jepang yang kalah dalam perang dikhianati oleh pengikutnya sendiri. Ia dibunuh dan dipenggal, kepalanya diserahkan kepada pihak musuh agar terbebas dari hukuman dan kesempatan melanjutkan hidup dengan normal. Namun sang panglima telah menurunkan kutukan. Banyak keturunan pengikutnya yang berkhianat mati dengan kepala yang dipenggal.

3. Kasus Legenda Danau Hiren. Dalam kasus ini, si pelaku mengambil tokoh pembunuh Jason Voorhes yang dikenal dengan kasusnya yang membunuh dengan menikam wajah korbannya dengan kapak hingga tidak berupa. Sangat sadis.

4. Kasus 7 Misteri SMU Fudo. Dalam legendanya, tidak disebutkan cara pembunuhan dalam 7 Misteri SMU Fudo. Namun dalam kasus ini, semua korban dibunuh dan digantung.

5. Kasus Opera House. Dalam kasus ini, si pelaku melakukan aksi pembunuhannya berdasarkan skenario drama Phantom of The Opera yang cara pembunuhannya beragam. Pertama korban ditimpa lampu panggung raksasa. Kemudian digantung di pohon. Dan yang ketiga dibenamkan di bak mandi.

6. Kasus Padang Lavender. Dalam kasus ini, "seni membunuhnya" berdasarkan lukisan dengan model si korban sendiri. Seperti korban pertama yang pernah dilukis tanpa busana di kolam, korban kemudian ditemukan mati telanjang di kolam, sama persis dengan lukisan. Kemudian korban kedua yang pernah dilukis saat memancing, ditemukan tewas dengan pakaian memancing lengkap.

7. Kasus Rumah Tarot. Pelaku membuat pembunuhan dengan cara yang sama persis seperti gambar yang ada di kartu tarot dan menggunakan kartu tersebut sebagai penandanya. Misal kasus Hajime Kindaichi yang diikat di kincir angin, hal itu sama persis dengan tarot Kincir Angin.

8. Kasus Koin Perancis. Kasus ini mengambil legenda koin Perancis dan baju pemakaman. Setiap kasus diawali dengan adanya kiriman pakaian khusus untuk pemakaman beserta koin didalamnya. Tuxedo untuk korban pria dan Dress untuk korban wanita. Para korban dibunuh dengan cara di racun.

9. Kasus Kupu-Kupu Hitam Kematian. Dalam kasus ini cara pembunuhannya beragam. Namun satu kesamaan adalah, para korban (laki-laki atau perempuan) ditemukan dalam balutan kain Kimono dengan tangan yang mengembang seolah-olah memperlihatkan bentuk kupu-kupu yang indah.

10. Kasus Pulau Kuburan Tentara Jepang. Dalam kasus ini cara membunuhnya beragam. Namun satu kesamaanya adalah si pelaku membunuh dengan senjata-senjata khas perang dunia 2. Seperti senapan berpisau, pisau tentara, dan meriam. Selain itu pelaku meracuni korban dengan kapsul beracun.

Itulah beberapa fakta menarik berupa cara pembunuhan atau skema yang digunakan. Sangat terkonsep. Enjoy!

Fakta Menarik - Hal-hal Kecil Yang Sering Menjadi Petunjuk Dalam Memecahkan Kasus

Ada beberapa hal kecil yang secara tidak sengaja malah membuat Kindaichi mengetahui motif atau trik-trik dalam kasus yang ia hadapi, apa sajakah itu???


  1. Kaca jendela rumah sakit.
  2. Senapan jebakan.
  3. Pintu putar sebuah hotel.
  4. Foto siswa college.
  5. Salah pasang kancing baju.
  6. Rekaman video kerumunan orang sebelum dan sesudah.
  7. Perbedaan saluran listrik antar kamar.
  8. Cipratan darah yang aneh.
  9. Anjing yang menggonggongi bagasi mobil.
  10. Alat penyemprot air kaca mobil saat badai salju.
  11. Fakta bahwa dinding gua membuat suara teredam.
  12. Bekas keringat yang mengkristal di meja.
  13. Alat penyadap suara di balik lukisan.
  14. Trauma seseorang terhadap dasi atau syal leher.
  15. Keanehan pajangan kartu tarot.
  16. Jumlah batu hiasan di kamar hotel yang berubah.


Itulah beberapa hal-hal kecil yang menjadi petunjuk Kindaichi. Pasti bagi yang belum hafal betul kasus-kasus Kindaichi agak kurang paham dengan hal-hal diatas. Hehe. Enjoy!

Kamis, 31 Januari 2013

Fakta-Fakta Menarik - Pelaku Pembunuhan Yang Memutuskan Untuk Bunuh Diri

Satu yang bisa kita pelajari dari kasus-kasus Kindaichi adalah budaya "malu" Jepang. Merasa bersalah dan bertanggung jawab atas kelakuannya mereka memilih untuk menghukum dirinya sendiri (melakukan bunuh diri) langsung setelah kebenaran kasus terkuak. Kalau tidak bunuh diri, pelaku dengan suka rela menyerahkan diri ke kepolisian.

Ya meskipun bunuh diri untuk budaya kita (Islam terutama) dilarang, tapi saya sendiri mengapresiasi aksi pertanggung jawaban mereka yang luar biasa berani. Beda dengan negara kita ya.

Bunuh Diri Pelaku Kasus Padang Lavender
Pelaku Kasus Padang Lavender Menusuk Perutnya Sendiri
Pelaku Kasus Pulau Kuburan Tentara Jepang Menusuk Dirinya Sendiri.
Kalau di Animenya Ia Bunuh Diri Dengan Memakan Kapsul Racun.
Pelaku Kasus di Situs Arkeologi Menusuk Lehernya Sendiri.
Tapi Pada Saat Menusuk Ia Tersambar Petir Dan Tidak Jadi Mati.
Hanya Pingsan Dan Amnesia. Tak Lama Setelahnya Ia Mati di Rumah Sakit.

Secara pribadi saya salut kepada Kindaichi yang selalu menyaksikan adegan si pelaku bunuh diri. Hihi. Nantikan terus kelanjutan "Fakta Menarik". Enjoy!

Kasus Paling Menjengkelkan Dalam Detektif Kindaichi

Ternyata ada beberapa kasus yang cukup menjengkelkan. Kenapa bisa dibilang begitu??? Karena motif yang digunakan si pelaku untuk membunuh ternyata sangat tidak menyentuh hati.

Bagaimana bisa si pelaku membunuh murid-muridnya sendiri untuk menutupi kejahatan masa lalu kelompoknya??? Atau seorang yang menggunakan posisinya sebagai polisi untuk memuluskan aksinya membunuh orang lain??? Ia membunuh saudara kembarnya sendiri, membunuh orang untuk menutupi barang bukti, bahkan menuduh orang lain sebagai tersangkanya. Sangat menjengkelkan. Dan pada akhirnya, ternyata motif pembunuhannya karena salah paham. Betapa penyesalan 7 turunan yang dialaminya.

Itulah dua kasus yang cukup menjengkelkan versi penulis. Kasus pembunuhan 7 Misteri SMU Fudo dan pembunuhan Santa Janggut Merah.

7 Misteri SMU Fudo

Santa Janggut Merah

Dan inilah pelaku pembunuhan yang sangat menjengkelkan, "Santa Janggut Merah".

Kindaichi & Santa Janggut Merah

Dia itu seorang polisi, angkuh, dan karena salah paham ia membunuh saudara kembarnya sendiri, kemudian membunuh Ryuta Saki karena takut barang bukti akan tersebar, plus menuduh Kindaichi sebagai pembunuhnya. Akhirnya penyesalan mendalam menghantui dirinya seumur hidup.

Nantikan kisah-kisah menarik lainnya dalam posting berlabel "Pembunuh".

Rabu, 30 Januari 2013

Fakta-Fakta Menarik Seputar Detektif Kindaichi (Bagian 2)

1. Ada beberapa perbedaan Kindaichi versi manga dan anime. Perbedaan yang paling umum adalah perbedaan tokoh yang muncul. Antara lain, Inspektur Kenmochi muncul di manga kasus pembunuhan Rumah Opera namun tidak muncul di versi animenya. Lalu di kasus pembunuhan Santa Janggut Merah, Inspektur Kenmochi muncul di animenya tapi sebenarnya tidak muncul di manganya.

2. Manga yang terbit pertama adalah edisi FILE SERIES (yang berjumlah 27 buku dan 19 kasus). Namun tidak serta merta kasus pertama dijadikan episode pertama dan seterusnya. Malahan sering dipisah hingga puluhan episode. Contohnya, kasus ke-7 pembunuhan Santa Janggut Merah muncul di anime episode 70-73. Sementara kasus ke-10, kasus Kindaichi Si Pembunuh??!! muncul di episode 24-27.

Hal tersebut cukup mempengaruhi alur cerita. Sebenarnya Ryuta Saki sudah terbunuh pada kasus ke-7 dan adiknya (Ryuji Saki) menggantikannya sejak kasus ke-10 (itu dalam versi manganya). Sementara di versi animenya, Ryuta Saki masih hidup hingga episode 71. Itu artinya dalam kasus Kindaichi Si Pembunuh??!! Ryuta Saki masih hidup (padahal dalam manganya pada kasus tersebut yang muncul adalah Ryuji Saki, karena Ryuta telah meninggal pada kasus sebelumnya). Itu mungkin kenapa karakter Ryuta dan Ryuji Saki dibuat mirip.

3. Pelaku pembunuhan banyak yang berjenis kelamin perempuan, antara lain pembunuh kasus

Santa Janggut Merah
Sekolah Gantung Leher
Padang Lavender
Koin Perak Perancis
Hantu Salju
Penculikan Reika Hayami
Kastil Boneka Lilin
Samurai Tanpa Kepala/Rumah Trik Hida (sebenarnya ia dibantu suaminya dalam beraksi)
Kapal Hantu (anime episode 28-31)
Situs Arkeologi
Layar 
Pulau Kuburan (sebenarnya dia bersama kekasihnya adalah pelakunya)
Opera House 3 (2007)
Lagu Setan (anime episode 16-17)
Pulau Harta Karun (sebenarnya dia cowok yang nyamar jadi cewek)

Mungkin ini bisa menjawab kenapa pelakunya kebanyakan cewek. Para wanita tersebut sebenarnya adalah korban. Mereka ditinggal mati oleh kekasihya atau keluarganya. Itu berarti mayoritas yang menyebabkan adalah laki-laki.

Logis bukan kalau yang cowok mati, si cewek yang balas dendam. Begitu juga sebaliknya. Selain itu ada kasus ibu yang ingin melindungi anaknya (ya ini juga karena suaminya telah mati) dan anak yang ingin membalas dendam atas kematian orang tuanya (kalau ini mungkin memang sengaja dibuat pelakunya adalah wanita).

4. Komik Kindaichi CASE SERIES buku ke-8 (Case6 :: Murder in Extraordinary Circus/Kēsu Roku Kaiki Sākasu no Satsujin) dijadikan sebagai kasus terakhir dalam anime Detektif Kindaichi (episode 145-148). Kasus ini adalah penutup rangkaian anime Detektif Kindaichi yang tayang sejak 1997 sampai 2001. Bisa dibilang ini adalah anime periode pertama.

Setelah hampir 6 tahun vakum, pada tahun 2007 tayang 2 episode spesial Detektif Kindaichi yang diambil dari manga kasus Legenda Vampir dan Pembunuhan Ketiga Rumah Opera. Namun anime 2007 ini kurang greget. Kalah jauh dibandingkan anime periode pertama.

Dan, 2012 kemarin dalam rangka peringatan 20 tahun serial Detektif Kindaichi, muncul anime dengan judul The Death by Black Magic Incident. Takato muncul disini. Hehe



Yap, sekian dulu Fakta Menarik untuk hari ini. Tunggu kelanjutannya dalam posting dengan tag "Fakta Menarik". Enjoy!

Fakta-Fakta Menarik Seputar Detektif Kindaichi



1. Hajime Kindaichi adalah seorang detektif SMU yang agak mesum. Di versi manganya, dua kali adegan "burung" Kindaichi membesar (di kasus Pembunuhan 7 Misteri SMU Fudo dan Pembunuhan Situs Arkeologi). Anehnya, ia akan menolak atau menghindari wanita yang menghampirinya dalam keadaan telanjang bulat. Biasanya hal tersebut terjadi saat ia sedang berendam di pemandian air panas.

2. Beberapa gadis cantik jatuh hati kepada Kindaichi, setidaknya ada 4 gadis. Nanase Miyuki, Reika Hayami, Sakura Gonzo, dan Satsuki Munakata. Sakura Gonzo adalah pelaku kasus Pembunuhan Padang Lavender. Satsuki Munakata adalah anak keluarga arkeolog di kasus Pembunuhan Situs Arkeologi.

3. Hampir tidak ada motif harta atau materi dibalik kasus pembunuhan di serial ini. Mayoritas pembunuhan dilatar belakangi dendam dan upaya untuk menutupi kejahatan di masa lalu. Dan satu hal yang menarik, banyak pelaku pembunuhan yang memutuskan untuk bunuh diri setelah kejahatannya terungkap. Di kasus Pembunuhan 7 Misteri SMU Fudo si pelaku ditusuk hingga meninggal oleh ayah korban. Sementara di kasus Pembunuhan Samurai Tanpa Kepala, si pelaku tak sengaja meminum teh beracun hingga meninggal.

Saya review satu persatu.

* Pembunuhan Legenda Danau Hiren :: Si pelaku (Eiji Tono) kabur menunggangi speedboat dan meledakkannya di tengah danau.

* Pembunuhan Kupu-Kupu Hitam Kematian :: Si pelaku bersama ibunya membakar diri di sebuah gubuk tempat penyimpanan alat-alat perawatan kupu-kupu.

* Pembunuhan Pondok Tarot :: Si pelaku menyelamatkan adiknya, Reika Hayami dari longsoran salju. Ia meninggal tertimbun longsoran salju.

* Pembunuhan Padang Lavender :: Sakura Gonzo memutuskan untuk bunuh diri dengan menusuk perutnya sendiri.

* Kasus Kindaichi Sang Pembunuh??!! :: Dalam kasus ini, si pelaku yang  memutuskan untuk bunuh diri dan berwasiat untuk mendonorkan ginjalnya untuk putrinya sendiri. Anak pelaku pun berhasil menerima donor ginjal dari ayahnya dan setelahnya diadopsi oleh Itsuki.

* Pembunuhan Situs Arkeologi :: Saat si pelaku akan menusuk lehernya sendiri dengan pisau, tiba-tiba petir menyambarnya dan ia tak jadi meninggal. Si pelaku hanya mengalami amnesia setelah kejadian itu dan beberapa waktu setelahnya ia meninggal.

* Pembunuhan Kastil Boneka Lilin :: Si pelaku melakukan aksi bunuh diri dengan membakar kastil boneka lilin bersama dirinya sendiri.

* Pembunuhan Pulau Kuburan :: Sebenarnya pelakunya ada dua (sepasang kekasih). Namun mungkin sebagai laki-laki, ia merasa wajib untuk bertanggung jawab. Maka ia langsung bunuh diri dengan memakan kapsul racun. Akhirnya pelaku laki-laki meninggal dan yang perempuan masuk penjara.

4. Kasus-kasus pembunuhan dalam serial Detektif Kindaichi sebenarnya sangatlah sederhana namun rumit. Tak banyak trik-trik rumit yang dilakukan dan masih sangat natural (beda dengan Detektif Conan yang sifatnya fantasi, hehe). Yang membuat serial ini sangat menarik adalah emosi yang timbul dalam setiap kasus. Seringkali kita malah merasa kasihan dengan nasib si pelaku dan malah menyalahkan apa yang dilakukan korban sebelumnya. :'(

5. Ada beberapa kasus yang saling berkaitan. Kalau di animenya ada, kasus Pembunuhan Legenda Danau Hiren dan kasus Pembunuhan Kapal Hantu. Inti dari kedua kasus ini adalah kasus kecelakaan kapal tanker dan kapal pesiar. Pembunuhan Legenda Danau Hiren berdasarkan korban kapal pesiar. Sementara kasus Pembunuhan Kapal Hantu dari korban Kapal tanker.

Kasus Pembunuhan Legenda Danau Hiren juga berkaitan dengan Kasus Pembunuhan Kupu-Kupu Hitam. Eiji Tono sang pelaku pembunuhan di danau Hiren diduga masih hidup dan tinggal di keluarga kupu-kupu tersebut dalam keadaan amnesia. Namun hal tersebut masih menjadi misteri apakah itu benar-benar Eiji Tono atau bukan. Kemungkinan besar adalah, IYA, itu adalah Eiji Tono.


Nantikan fakta-fakta menarik lainnya dalam postingan dengan tag "Fakta Menarik". Enjoy!

Selasa, 29 Januari 2013

Para Pembunuh Di Detektif Kindaichi

The Afterschool Magician
Si Pria Misterius

Japanese Warriors

Phantom of The Opera

Burial Francs

Puppetmaster From Hell

Death Clown

Demon Dog Cerberus

Snow Demon

Yamawara Beast

The Headless Samurai

The Gentleman Thief

Jason  Voorhes
Santa Slayings
Magamitori God

Diatas adalah ikon-ikon yang menggambarkan pembunuh di Detektif Kindaichi. Mereka seringkali mengambil tokoh-tokoh legenda disekitar mereka atau apapun yang memiliki sejarah yang menakutkan.

Selain tokoh-tokoh di atas ada juga Nina Bobo Dari Neraka, Kupu-Kupu Hitam Kematian, Kapten Kapal Mary Celeste, Kalajengking, Mister Redrum (jika dibalik jadi Murder), dan laun-lain. Postingan selanjutnya mungkin akan membahas legenda-legenda dibalik tokoh-tokoh tersebut. Pokoknya nantikan saja postingan dengan tag "pembunuh".

Enjoy!!

Daftar Lengkap Cerita Detektif Kindaichi Yang Diadaptasi Menjadi Anime

Berikut ini adalah daftar cerita Kindaichi (manga & novel) yang diangkat menjadi serial anime (TV Series & Movie). Ada beberapa cerita yang dijadikan anime, ada juga yang tidak ataupun malah dijadikan dorama (Live Action). Untuk animenya sendiri (periode pertama) dibuat dari cerita Detektif Kindaichi yang terbit sebelum tahun 2001.

Biar lebih mantap, pasangan posting ini adalah Daftar Episode Anime Detektif Kindaichi beserta judulnya.

MANGA KINDAICHI "CASE SERIES"

Demon Dog Forest (Cerberus) Eps 105-108
Killer From Projection Screen (Scorpion)          Eps 84-87
Amakusa Treasure Legend                            Eps 95-99
Snow Shadow Village                                    Eps 111-114
Russian Dolls                                               Eps 139-143
Kindaichi Trip of Death (Hong Kong) Eps 145-148

MANGA KINDAICHI "SHORT FILE SERIES"

Murder Under Freezing 15 Degrees         Eps 32
Who Killed the Goddess?                        Eps 55
Akechi Case Files 01
1/2 Murderer
Murder in Christmas Eve
Akechi Case Files 02
Mirror Labyrinth                                        Eps 82
Fumi Kindaichi Kidnapping                         Eps 81
Akechi Case Files 03
Fumi Kindaichi Adventure
Ransom dissapears in the Snow
Alibi in the Film                                        Eps 131
Murder Restaurant                                  Eps 104
Murder in Bloodstained Pool
Ghost School                                             Eps 122-124
Mystery of Instant Disappearance                 Eps 125
Challenge from the Gentleman Thief         Eps 144
Gunshots at 4:40
Magic Sabre Poisionous Bee
Female Doctor's Bizarre Plot

CERITA NOVEL
Opera House II                                         (Movie 01)
Ghost Ship                                              Eps 28-31
Computer Mountain Hut                                  Eps 74-77
Ghost Fire Island "Onibijima"                          Eps 64-67
Shanghai Mermaid Legend                          Eps 90-93
Thunder Festival                                  Eps 101-103
Murderous Deep Blue                          (Movie 02)


MANGA KINDAICHI "FILE SERIES"

Opera House Murder Case (1-6)                      Eps 21-23
Ijinkan Village Murder Case (1-11)
Snow Demon Legend Murder Case (1-11) Eps 37-39
School Seven Mysteries Murder Case (1-10) Eps 1-3
Treasure Island Murder Case (1-10) Eps 13-15
Lake Hiren Legend Murder Case (1-10) Eps 4-6
Ijinkan Hotel Murder Case (1-12)                    Eps 70-73
Head Hanging School Murder Case (1-12)     (diadaptasi ke Dorama)
Hida Karakuri House Murder Case (1-12)           Eps 18-20
Young Kindaichi The Killer (1-14)                       Eps 24-27
Tarot Mountain Hut Murder Case (1-14)              Eps 40-42
Wax Sculpture Castle Murder Case (1-13) Eps 7-9
Gentleman Thief The Killer (1-13)                      Eps 10-12
Graveyard Island Murder Case (1-11)                Eps 60-62
Magical Express Murder Case (1-13) Eps 33-36
Black Butterfly of Death Murder Case (1-13) Eps 43-46
French Silver Coin Murder Case (1-14) Eps 51-54
Demon God Site Murder Case (1-12) Eps 56-59
Reika Hayami Kidnapping Murder Case (1-9)         Eps 47-50

Detektif Kindaichi - Kasus Pembunuhan Padang Lavender (Manga Teaser)

Judul Dalam English :: Gentleman Thief The Killer


 TEASER

Cover
02
03
04
05. salah satu kemampuan sulap Kindaichi : mengambil CD cewek.
06
07. ahaha gila, daleman cewek buat ngelap muka.
08
09
10


Sekian dulu teasernya. Jadi nyesel kenapa dulu nggak dibeli aja semua komiknya. :(

Backsong // Soundtrack Detektif Kindaichi

Backsong atau Soundtrack anime Detektif Kindaichi dibuat oleh komposer Jepang, Kaoru Wada. Beliau komposer spesialis serial-serial misteri. Karya lainnya adalah backsong anime Ghost at School yang pernah nge-Hits di kancah anime nasional sepuluh tahun yang lalu.

Kalian bisa menemukannya di YouTube yang diunggah oleh user bernama Arcticdarkblade. Total ada 109 video yang diunggah di saluran Arcticdarkblade dan semuanya backsong anime Detektif Kindaichi. Well, rasakan sensasi mencekam (saat terjadi kasus) dan sensasi keceriaan (saat ending) didalamnya. Enjoy.


Arcticdarkblade on YouTube.

Detektif Kindaichi Episode - Pembunuhan 7 Misteri SMU Fudo

Sebelumnya, berhubung lagi libur semester penulis jadi bisa leluasa mengurusi blog ini. Kali ini saya mau memposting episode pertama anime Detektif Kindaichi plus videonya (Sub English). Hehe.

Kasus pertama dalam anime Detektif Kindaichi adalah kasus Pembunuhan 7 Misteri SMU Fudo yang ditayangkan dalam 3 episode (episode 1-3). Judul lainnya dalam bahasa Inggris adalah Academy Seventh Mysteries Murder Case dan Smoke & Mirrors. Kalau di manganya kasus ini adalah kasus ke 4 dari Kindaichi File Series yang total berjumlah 19 kasus.

Oke langsung aja kita simak. Sinopsis cerita ada dibawah.


Episode 01




Episode 02



Episode 03




SINOPSIS

Kasus Pembunuhan 7 Misteri SMU Fudo


30 tahun yang lalu sebuah perusahaan pembuat obat-obatan gagal dalam pengembangan sebuah obat baru. 6 orang penguji obat tersebut tewas. Demi menutupi kejahatannya, keenam korban dikubur di gedung perusahaan itu. Namun pada akhirnya kasus tersebut terungkap namun mayat keenam korban tidak dapat ditemukan. Pihak perusahaan berinisiatif menugaskan salah satu pegawainya yang tersisa menjadi seorang "penjaga" guna memastikan agar ke 6 mayat tidak bisa ditemukan.

Saat ini gedung bekas perusahaan dihibahkan kepada SMA Fudoh sebagai tempat belajar. 10 tahun yang lalu seorang siswi yang tergabung dalam klub misteri, Aoyama Chihiro, berhasil mengungkap misteri yang disebut "6 misteri" itu. Namun di saat akan mengungkap kebenaran, ia terlibat kecelakaan bersama Matoba Yuiichirou, sang "penjaga" yang sekarang menjadi guru fisika di SMA Fudo. Chihiro pun meninggal dan mayatnya dikubur di dinding gedung tersebut. Maka terciptalah "7 Misteri di SMA Fudo".

Kindaichi, Miyuki, Ryuta (si Kameramen) diajak bergabung ke kelompok detektif SMU Fudo yang dibina oleh Matoba Yuiichirou. Satu persatu anggota kelompok tersebut berhasil mengungkap kasus kematian Aoyama Chihiro, yaitu mayat Chihiro dikubur di dinding salah satu ruangan. Namun belum sempat mengungkapkan fakta tersebut, satu persatu siswa SMU Fudo dibunuh oleh sang "penjaga" yang tak lain adalah pembina kelompok itu sendiri.

Miyuki yang tak sengaja melihat belulang mayat Chihiro di dinding yang ditutupi poster juga terkena imbasnya, meskipun ia tak sampai meninggal. Kindaichi pun merasa sangat bersalah atas kejadian yang dialami Miyuki. Ia depresi.

Namun Miyuki menyemangati Kindaichi dan akhirnya ia berhasil menemukan petunjuk saat menjenguk Miyuki di rumah sakit. Apakah itu??? Kaca Jendela!


Sekian dulu ya, mau lebih lengkapnya tonton animenya. Cukup panjang sih, 3 episode. Plus karena ini Sub English, lumayan buat belajar bahasa Inggris sekaligus Jepang. Hehe. Enjoy!

Kindaichi CASE FILES // Cover Manga Versi Jepang

01
10
11

12

13
14

15

16

17

18

19

02

03

04

05

06

07

09

10
*klik untuk memperbesar

Keterangan (nomor file kasus & tanggal terbit perdananya)
1. Opera House Murder Case (17 Februari 1993)
2. Ijinkan Village Murder Case (17 April 1993)
3. Snow Demon Legend Murder Case (17 Juni 1993)
4. School Seven Mysteries Murder Case (17 September 1993)
5. Treasure Island Murder Case (17 November 1993)
6. Lake Hiren Legend Murder Case (17 Februari 1994)
7. Ijinkan Hotel Murder Case (15 Juli 1994)
8. Head Hanging School Murder Case (16 September 1994)
9. Hida Karakuri House Murder Case (16 Februari 1995)
10. Young Kindaichi The Killer (17 April 1995)
11. Tarot Mountain Hut Murder Case (16 September 1995)
12. Wax Sculpture Castle Murder Case (16 Februari 1996)
13. Gentleman Thief The Killer (17 April 1996)
14. Graveyard Island Murder Case (17 Juli 1996)
15. Magical Express Murder Case (12 Agustus 1996)
16. The Black Butterfly of Death Murder Case (17 Januari 1997)
17. French Silver Coin Murder Case (17 Maret 1997)
18. Demon God Archaeological Site Murder Case (17 Juli 1997)
19. Reika Hayami Kidnapping Murder Case (16 Desember 1997)


Nah bagi yang suka logo ikon-ikon seram, bisa tuh dicontoh ikon-ikon tiap tokoh pembunuh di setiap seri Detektif Kindaichi, di pojok kiri atas sebelah kiri tulisan "File **".

Have a nice day for everyone.